Tour Religi Memberikan Motivasi Keagamaan untuk Generus PC Palmerah

Jakarta, 09 September 2023

Pada hari Kamis, 6 Juli 2023, PC LDII Palmerah menyelenggarakan Tour Religi menuju pondok – pondok pesantren terbesar di Jawa Timur sebagai bentuk motivasi dan pendidikan sejarah Islam bagi para generasi penerus.

Peserta Tour Religi ini adalah para remaja yang berada dalam masa sekolah, yaitu SMP dan SMA. Dewan Pembina PC LDII Palmerah, KH. Mohammad Fikri mengatakan, “Kita memanfaatkan waktu liburan sekolah dengan diisi kegiatan pembinaan yang dikemas dengan tema study tour agar memudahkan para generasi penerus memahami sejarah dengan cara yang menyenangkan.”

Kegiatan Tour Religi ini diawali dengan mengunjungi Pondok Pesantren Wali Barokah Kediri, dimana pondok pesantren ini berfokus pada peningkatan kualitas para santri dalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara yang dilandasi dengan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Selanjutnya menuju Pondok Pesantren Gadingmangu, pondok pesantren dibawah binaan Yayasan Budi Utomo ini membina para santri dengan metode sekolah sambil mondok atau disebut Boarding School, jenjang pendidikan PonPes Gadingmangu dimulai dari SMP, SMA dan SMK dan sudah berfasilitas lengkap untuk menunjang berbagai bidang ilmu dalam masyarakat.

Selain itu peserta juga diajak mengunjungi Pondok Pesantren Kertosono yang merupakan tempat pelaksanaan seleksi akhir bagi para calon – calon juru dakwah dan dikenal sebagai penghasil juru dakwah terbaik di Jawa Timur.